Layanan fied broadband IndiHome mematok target dapat menjaring 8,5 juta pelanggan hingga akhir tahun 2020. VP Marketing Management Telkom Edie Kurniawan menyampaikan hingga saat ini IndiHome memiliki 7,8 juta pelanggan aktif. “Jadi yang menarik bukan pelanggannya tetapi berapa persen pemakaian layanan dari sebelum pandemi ke pandemi. Ini kenaikannya sampai 120 persen,” ucapnya saat webinar Program IndiHome Semua Bisa Berubah Maju, Rabu (21/10/2020).
Penyedia layanan triple play (telepon, internet dan TV Interaktif) ini mencatat selama pandemi trafik pelanggan meningkat 25 dibanding situasi normal. “IndiHome mencatat pertumbuhan pemakaian lebih tinggi dibanding pertambahan pelanggan. Kami selalu memberikan layanan yang dibutuhkan pelanggan, teknisi kami juga sudah dibekali APD bahkan saat awal PSBB mereka sampai masuk ke zona merah demi mendukung akses belajar jarak jauh,” urai Iwan, sapaanya. Untuk itu, IndiHome telah menyediakan akses gratis digital learning, yakni IndiHome Study melalui IndiHome paket Learning From Home.
IndiHome Study menampilkan video pembelajaran, latihan soal beserta ulasan jawabannya dan materi lengkap jenjang SD, SMP, SMA dan SMK yang terangkum melalui buku digital. Selain itu dapat digunakan oleh siswa/I serta para guru dalam mempermudah sistem belajar mengajar secara online dari rumah. Dia melanjutkan, IndiHome secara konsisten memperluas dan memperkuat jaringan hingga pulau terluar, seperti di Pulau Rote.
“Komitmen kami yang perlu diketahui masyrakat adalah menghadirkan layanan satu harga. Misalnya di Jakarta dan Pulau Rote harga tetap sama walaupun dari tingkat pembangunan infrastruktur jaringan lebih sulit,” ucapnya. Sementara VP Consumer Asurance Telkom Suparwiyanto menambahkan aktivitas masyarakat di digital semakin meningkat di tengah pandemi Covid 19. Dia mengatakan, trafik video meningkat signifikan, begitupun sosial media yang juga hampir dua kali lipat.
“Variatif dari data yang kami punya ada yang suka musik sampai penggunaan transaksi belanja karena pembatasan sosial,” ucap Parwi. Dia menegaskan IndiHome di dalam pengembangan layanan selalu berusaha proaktif mengetahui adanya trouble. Sehingga, sebelum ada komplain dari pelanggan sudah bisa diselesaikan.
Langkah berikutnya yakni upaya preventif di mana pelanggan IndiHome harus mendapat layanan terbaik paling tidak dua bulan tanpa adanya kendala. “IndiHome telah menjangkau 496 kabupaten/kota, 5.115 kecamatan, dan 34.285 kelurahan/desa dengan jumlah 7,8 juta pelanggan,” tutur Parwi. IndiHome juga sudah bekerjasama dengan Telkomsel Orbit untuk menjangkau wilayah yang belum mendapat jaringan Fiber Optic.